Dalam memperingati hari paska sabtu, 15 April 2023 HIMANISTIK melakukan kegiatan KUPU MERAH (Kunjungan Panti Asuhan Memperingati Hari Paskah). Kegiatan ini kolaborasi dari Dinas Sosial dan Politik Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik (Himanistik) 2023 dan Keluarga Besar Kristen Administrasi Publik (KBKAP) di Panti Asuhan Anugrah Jalan Riau.
Kegiatan KUPU MERAH ini bertema "Greatest Love (Roma 5:8). Kegiatan ini dimulai dengan kata sambutan oleh Ketua Pelaksana, Bupati Himanistik dan Ketua Panti Asuhan.
Setelah itu dilanjutkan dengan ibadah secara hikmat dan juga menyentuh para audiens, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan plakat kepada pemateri.
Acara selanjutnya adalah makan bersama yang disediakan oleh panitia konsumsi KBKAP, Kemudian acara dilanjutkan dengan serangkaian perlombaan yang sudah di rencanakan oleh divisi acara yaitu mencari dan menghias telur, estafet sarung, dan estafet pingpong.
Acara ditutup dengan penyerahan plakat kepada Panti Asuhan, pembagian hadiah, pembagian sembako dan donasi serta foto bersama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar